13 December 2010

Tips memilih nama domain

Memilih nama domain adalah salah satu hal yang terpenting dalam pembuatan blog maupun web, karena nama merupakan satu citra khusus yang dapat menggambarkan sebuah situs, ataupun blog. Sebelumnya terlebih dahulu saya jelaskan, bahwa nama yang dimaksud adalah berkaitan dengan alamat url yang akan anda ketikkan di jendela browser.

Ada beberapa pertimbangan terkadang digunakan orang dalam membuat nama domain, misalnya ditujukan ke konten yang akan disajikan dalam sebuah web, nama pribadi yang kemudian ingin dijadikan ciri khusus dalam mem buat blog maupun situs, atau nama perusahaan.

Mengingat tujuan yang berbeda domain dan situs web barankali ada beberapa pertimbangan seperti berikut ketika memilih nama sebuah domain:

  • pertama nama yang singkat yang ketika orang pernah membacanya akan mudah sekali untuk mengingatnya.
  • nama domain yang diperuntukkan dalam penargetan SEO, sehingga menjadi keyword yang menuju ke blog atau situs anda.
  • kemudian nama domain yang diperuntukkan dan disesuaikan dengan bisnis atau pun perusahaan anda.
  • nama domain yang ada kaitan dengan apa yang ada dalam topik situs, atau pun produk yang akan dipasarkan
  • pastikan bahwa nama domain yang dibuat tidak bertentangan dengan sifat, konten, maupun produk yang akan dipublikasikan
  • Pilih layanan domain yang sesuai, misalnya .COM (ini berkaitan dengan perusahaan) .ORG biasanya berkaitan dengan organisasi, dan masih banyak lagi
      Barangkali itu tips sederhana dalam memilih nama domain di dunia internet untuk pembuatan web atupun blog anda.

0 comments:

Blog Archive

Categories